Kumpulan Resep Kue dan Masakan Cara Membuat Makanan Enak Tips Tutorial

RESEP TAHU BALADO KERING Cara Membuat Tahu Balado Kering


RESEP TAHU BALADO KERING Cara Membuat Tahu Balado Kering. Kali ini mencoba  buat tahu balado akan terasa nikmat dengan nasi hangat..

RESEP TAHU BALADO KERING
 
Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
500 gram tahu putih kotak kecil, diiris tipis
2 siung bawang putih, dihaluskan
1/2 sendok teh ketumbar
1/2 sendok teh garam
100 ml air
Minyak untuk menggoreng
2 lembar daun jeruk
1 1/4 sendok teh garam
2 sendok teh gula pasir
2 sendok teh air asam dari 1 sendok teh asam dan 2 sendok makan air, dilarutkan

Bumbu halus:
5 butir bawang merah
3 siung bawang putih
5 buah cabai merah besar
3 buah cabai merah keriting
2 buah cabai rawit
1 buah tomat merah kecil
4 sendok makan minyak untuk menumis

Cara Pengolahan :
  1. Campur irisan tahu, bawang putih, ketumbar, dan garam. Rendam 20 menit.
  2. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang dan kering.
  3. Tumis bumbu halus sampai harum dan daun jeruk sampai harum. Masukkan garam dan gula pasir. Masukkan tahu . Aduk sampai terbalut.
  4. Masukkan air asam. Aduk sampai kering

0 Komentar untuk "RESEP TAHU BALADO KERING Cara Membuat Tahu Balado Kering"

Back To Top