Resep Cara Membuat Mie Goreng Asem Pedes Udang Nikmat Lezat. Mi gepeng asam pedas ini berbeda dengan mi yang biasanya kita nikmati. Selain bentuk yang berbeda dan rasanya pun juga tak seperti mi yang biasa kita buat.Taburan wijen membuat sajian ini lebih istimewa.
200 gram mi gepeng, direbus
1/2 sendok makan kecap manis
3 siung bawang putih, dicincang halus
1/4
3 buah cabai kering, dicincang halus
1 buah cabai merah besar, dibuang biji, dipotong korek api
1 buah cabai hijau besar, dibuang biji, dipotong korek api
100 gram paha ayam fillet, diiris panjang
5 udang
5 tangkai caisim, dipotong-potong
1 sendok makan saus tiram
2 sendok makan saus tomat
1 1/2 sendok makan saus sambal
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh minyak wijen
50 ml air
1 sendok teh wijen sangrai untuk taburan
2 sendok makan minyak untuk menumis
Cara membuat mi gepeng asam pedas :
- Lumuri mi dengan kecap manis. Aduk rata. Sisihkan.
- Panaskan minyak. Tumis bawang putih, bawang bombay, dan cabai sampai harum. Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna.
- Tambahkan udang dan caisim. Aduk setengah layu. Tambahkan saus tiram, saus tomat, saus sambal, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata. Masukkan mi. Aduk rata.
- Tuang air. Aduk rata. Masukkan minyak wijen. Aduk rata.
- Sajikan setelah ditabur wijen sangrai.
0 Komentar untuk "Resep Cara Membuat Mie Goreng Asem Pedes Udang Nikmat Lezat"