Kumpulan Resep Kue dan Masakan Cara Membuat Makanan Enak Tips Tutorial

RESEP ANEKA REMPEYEK KACANG Cara Membuat Rempeyek Kacang Tanah


RESEP ANEKA REMPEYEK KACANG Cara Membuat Rempeyek Kacang Tanah. Rempeyek kacang sebagai pelengkap hidangan tetapi juga sebagai camilan yang asyik. Selain menggunakan kacang tanah Anda juga bisa menggunakan kacang kedelai atau ikan teri sebagai penggantinya.

RESEP ANEKA REMPEYEK KACANG

Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
175 gram tepung beras
1 sendok makan tepung sagu
1 kuning telur
275 ml santan dari 1/4 butir kelapa
10 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya, diiris halus
100 gram kacang tanah, dibelah dua, digoreng setengah matang
minyak untuk menggoreng

Bumbu Halus:
6 butir bawang merah
4 siung bawang putih
2 sendok teh ketumbar
3 cm kencur
2 cm kunyit, dibakar
3/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh gula pasir
4 butir kemiri, disangrai

Cara membuat:
  1. Aduk bahan dan bumbu halus sampai rata.
  2. Panaskan minyak goreng. Ambil satu sendok sayur adonan. Tambahkan kacang tanah.
  3. Tuang adonan di sisi penggorengan. Siram-siram dengan minyak goreng sampai terlepas.
  4. Goreng sampai matang dan kering.


0 Komentar untuk "RESEP ANEKA REMPEYEK KACANG Cara Membuat Rempeyek Kacang Tanah"

Back To Top